Tentang Maaf

Aku tak mampu mengingat tiap wajah mereka yang pernah ku lukai hatinya..
Tapi Allah Maha Tahu Segala..
Pada-Nya ku meminta..
Semoga Allah membalikkan hati mereka..
Yang pernah terluka sebabku..
Sebab lisanku..
Sebab tanganku..
Sebab tingkah lakuku..
Aku memohon pada-Nya agar membuat hati mereka Ridho atasku..
Atas kesalahanku..
Bersedia memaafkanku..
Meski tak mampu tanganku menjabat tangan mereka..
Walau tak langsung lisanku meminta maaf pada mereka..


dan tentang luka yang pernah ada dihatiku..
sebab kekhilafan mereka yang sengaja atau tidak menyakitiku..
Ku ikhlaskan..
Ku relakan..
sebab aku tak mau hidup dalam kebencian.. 
terlalu berat membawa keperihan hati kemana-mana..
semoga saja.. 
ada keikhlasan untuk memaafkanku..
seperti aku yang berusaha untuk itu..

Pekanbaru, 07 Mei 2018 
 

0 Response to "Tentang Maaf"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel